Rabu, 23 Oktober 2024 sedang berlangsung kegiatan Pelatihan dan Sosialisasi Kelompok Siaga Bencana Nagari Sambungo Pelatihan dan Sosialisasi Kelompok Siaga Bencana Nagari Sambungo di Gedung serba guna Nagari Sambungo. Kegiatan ini di hadiri oleh Camat Silaut, Babinsa,Bhabibkamtibmas, Polsek Lunang Silaut dan berbagai unsur masyarakat sebagai peserta pelatihan.
Adapun narasumber kegiatan Pelatihan dan Sosialisasi Kelompok Siaga Bencana kali ini yaitu dari dinas BPBD Kab Pesisir Selatan yang diwakili oleh kepala bidang PK, bpk Doni boy, Camat Silaut bpk Aflizen, S.Sos dan Kapolsek Lunang Silaut bpk Ipda Subhan,A.SH
Kegiatan Pelatihan ini bertujuan untuk :
- Meningkatkan Pengetahuan dan Kesadaran Masyarakat Nagari Sambungo
- Memberikan pemahaman tentang berbagai jenis bencana dan cara penanggulangannya
- Mempersiapkan Desa Tangguh Bencana
- Membentuk desa yang siap menghadapi bencana dengan sistem manajemen bencana yang baik
- Mengoptimalkan Peran Serta Masyarakat
- Mendorong partisipasi aktif masyarakat dalam kegiatan mitigasi dan penanganan bencana
Setelah mengikuti pelatihan ini, diharapkan masyarakat Sambungo
- Lebih Siap Menghadapi Bencana, dengan pengetahuan yang telah didapatkan, masyarakat lebih tanggap dalam situasi darurat.
- Mampu Melakukan Pertolongan Pertama, Peserta pelatihan diharapkan mampu memberikan pertolongan pertama kepada korban bencana sebelum bantuan datang.
- Menguatkan Koordinasi, terjalinnya koordinasi yang baik antara masyarakat dan pihak BPBD dalam penanganan bencana.