Posyandu merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap bulan nya.Dalam Kegiatan hari ini dilaksanakan Timbang, ukur Balita, Pemberian BMT dan Konseling Gizi Anak. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh ibu-ibu yang emmeiliki bayi dan balita di Nagari Sambungo. Dimana ada 3 pos posyandu yang tersedia.
Posyandu merupakan salah satu bentuk upaya penyelenggaraan pembangunan kesehatan guna memberdayakan masyarakat dan memberikan kemudahan kepada masyarakat dalam memperoleh pelayanan kesehatan dasar/sosial dasar untuk mempercepat penurunan Angka Kematian Ibu dan Angka Kematian Bayi. Oleh karena itu kegiatan posyandu sangat penting bagi masyarakat terutama untuk ibu dan anak.